LAKUKAN EVALUASI INTERNAL DLH KABUPATEN PATI DENGAN NEW NORMAL DI HALAMAN KANTOR

Posted on 20 Agu 2020


LAKUKAN EVALUASI INTERNAL DLH KABUPATEN PATI DENGAN NEW NORMAL DI HALAMAN KANTOR

Di era pandemi COVID 19 saat ini diperlukan upaya trobosan dalam menjaga kinerja instansi salah satunya menggunakan pola evaluasi di halam kantor dengan suasana santai dengan hangatnya sinar matahari pagi

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pati, merupakan salah satu OPD Kabupaten Pati dengan beban kerja yang semakin meningkat seiring dengan peningkatan kebutuhan manusia. Permasalahan lingkungan hidup semakin berkembang karena gaya hdup, teknologi, industri dan iklim. langkah-langkah yang telah diambil dengan inovasi program untuk menurunkan tekanan terhadap lingkungan telah dilaksanakan seperti pembinaan pengurangan sampah dengan pendekatan dan langkah-langkah; kegiatan pengurangan sampah dilakukan secara masive dengan sosialisasi menggunakan berbagai media dan juga pergerakan kader lingkungan dan juga kebijakan yang dituangkan dalam perda maupu perbup seperti pembatasan penggunaan plastik dll. langkah pengelolaan tahap selanjutnya adalah pemilahan dan pengolahan sampah di TPS 3R (Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse dan Recyle) yang dilaksanakan mandiri oleh warga masyarakat dengan assesmen dan bimbingan pengelolaan oleh tim DLH, pengelolaan di TPS 3R adalah membuat kompos dari sampah organik, membuat aneka macam hiasan yang berasal dari sampah plastik dll, serta mendaur ulang sampah yang bisa diproses untuk dimanfaatkan. Berdasarkan evaluasi yang dilaksnakan kegiatan pengelolaan sampah melalu TPS 3R salah satu upaya yang dipandang memiliki nilai baik sehingga perlu peningkatan upaya baik pembinaan dan penganggarannya terutama desa-desa di sepanjang sungai yang masih menggunakan sungai sebagai tempat pembuangan sampah. Gerakan merdeka dari sampah dalam memperungatai HUT Kabupaten Pati dan Juga HUT RI dengan melibatkan beberapa OPD dan pemerintah kecamatan, Koramil, Polsek dan pemerintahan desa mendapat dukungan dan tanggapan positif dari masyarakat Kabupaten Pati sehingga dipandang perlu untuk diperpanjang dan menjadi gerakan semua masyarakat di pelosok wilayah Kabupaten Pati. Hasil pantauan tim Saber sampah, permasalahan sampah sudah menjadi masalah utama di Kabupaten Pati dilihat dari tumpukan sampah di tepi-tepi jalan, di Sungai-sungai dan juga perilaku masyarakat yang membakar samapah hampir di semua penjuru Kabupaten Pati. Pembakaran sampah oleh masyarakat akan memberikan kontribusi polutan di udara dan peningkatan zat carsinogenik yang dapat membahayakan kesehatan mahluk hidup yang ada di muka bumi ini. kontribusi pencemar yang sangat berbahaya adalah dioksin yang berasal dari pembakaran plastik, jika terhirup oleh manusi khususnya akan sangat berbahaya karena dioksin akan menyebabkan kanker. hasil evaluasi seputar sampah yang dihasilkan dari kehidupan manusia saja sudah membuat tekanan lingkungan baik udara, air dan tanah yang terancam daya dukung dan daya tampung lingkungan, apabila dibiarkan tanpa langkah-langkah nyata dari semua masyarakat dikhawatirkan akan membuat kehidupan generasi mendatang menjadi terganggu, oleh sebab itu mari kita budayakan gerakan pengurangan sampah untuk menjaga keberlangsungan hidup generasi mendatang. #saveOURearth #InformasilingkunganDLHpati #GreeNComunity

 

=======<>=======